Kayong Utara-Radar Istana. Bertempat di Cafe Join Pantai Pulau Datok Desa Sutera Kecamatan Sukadana Kabupaten Kayong Utara Kalbar. Pada h...
Kayong Utara-Radar Istana.
Bertempat di Cafe Join Pantai Pulau Datok Desa Sutera Kecamatan Sukadana Kabupaten Kayong Utara Kalbar.
Pada hari Minggu, tanggal 18 Agustus 2024 pukul 09.00 Wib telah dilaksanakan kegiatan Deklarasi Pemilu Damai dan Anti Hoax oleh sejumlah Jurnalis dan sekaligus Silaturahmi Jurnalis Bersama Kapolres Kayong Utara dengan tema “Melalui Media Kita Kawal Pilkada Yang Berintegritas di Kabupaten Kayong Utara”.
Hadir dalam kegiatan, Kapolres Kayong Utara,AKBP Donny Molino Manoppo, S.H., S.I.K., M.Si.,Waka Polres Kayong Utara Kompol Aris Sutrisno, S.Pd, para petinggi polres beserta jajaran, turut hadir para tokoh masyarakat,Tokoh ormas,serta puluhan jurnalis dari berbagai media yang ada di Kabupaten Kayong Utara.
Dalam kata sambutan nya Kapolres Kayong Utara menyampaikan,
"Media memiliki peran yang sangat strategis tidak bisa kita sampingkan bahkan di dalam undang-undang pers sangat jelas media sebagai kontrol sosial bagi masyarakat.
Apa yang rekan-rekan tulis dan publikasikan ke masyarakat harus sesuai fakta dan berimbang,media dan karya jurnalistik juga sebagai sarana yang bersifat mendidik dan perlu kita pahami dalam pilkada ini masyarakat kita akan bepecah berdasarkan referensi politik,untuk itu dibutuhkan peran serta Media.
Tingkat partisipasi masyarakat bisa dilihat dari informasi politik disitulah media yang bermain seperti apa profil calon dalam menentukan pilihan, "ucap Kapolres.
Kapolres Kayong Utara menambahkan,
"Besar harapan saya kita bisa berfatner dalam bidang apapun, saya butuh rekan-rekan dalam menyukseskan pilkada serta turut menjaga kondusifitas di Kabupaten Kayong Utara semoga kedepannya semakin berkembang", tutup Kapolres.
Mewakili Jurnalis Kayong Utara,M.Fauzi menyampaikan
"Media merupakan elemen penting dalam sebuah negara demokrasi. Bertumbuh dan berkembangnya demokrasi tak lepas dari peran serta media dan tidak terkecuali dal pemilu 2024,keberadaan media harus massif untuk ikut mendorong berjalannya pemilu yang berkualitas dan demokratis
Tantangan dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 tidak lepas dari banyaknya ruang-ruang kebebasan digital. Seperti media sosial (Medsos), menjadi area yang besar dan rawan menimbulkan potensi konflik, "tutur nya.
Selanjutnya,kegiatan diakhiri dengan penyampaian maklumat Deklarasi Pilkada Damai dan Anti Hoax yang dibacakan secara bersama-sama oleh para jurnalis sebagai insan pers dan juga para tokoh masyarakat dan tokoh ormas Kayong Utara.
(Akp)
COMMENTS