Parimo- radaristana.com Untuk menunjang program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional tentunya dibutuhkan sarana alat mesin ...
Parimo- radaristana.com
Untuk menunjang program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional tentunya dibutuhkan sarana alat mesin pertanian ( Alsintan).
Inovasi dari pemerintah desa untuk ketahanan pangan salah satu penunjang adalah ketersediaan sarana dan prasara Alsintan, untuk membantu petani dalam proses pengolahan hasil pertanian .
Salah satu inovasi dari pemerintah desa Suli kecamatan balinggi kabupaten Parimo provinsi Sulawesi tengah adalah alat pertanian yang dapat dirakit oleh tangan -tangan trampil yang dapat memanfaatkan keahliannya yang berguna untuk petani.
Hal itu dibuktikan oleh kepala desa suli I Wayan Sugita bersama rekanya teknisi terampil untuk pengadaan alat pertanian
Menurut I Wayan Sugita perakitan alat mesin penggiling padi ini dirakit teknisi dari Jawa,sehingga diharapkan dapat membantu pengolahan hasil pertanian padi sawah.
Namun kata dia pengerjaan mesin penggiling padi sementara berlangsung untuk menyelesaikan pembuatanya.agar dapat digunakan membantu proses penggilingan.Dalam waktu dekat akan digunakan.
"meskipun kami didesa tapi dapat menyiapkan alat pertanian dari hasil rakitan ,untuk memudahkan petani pada proses pengolahan tanaman padi untuk ketahanan pangan nasional."ucap kades yang penuh inovasi itu Sabtu,4 November 2023.
Untuk diketahui wilayah desa Suli kecamatan balinggi memiliki luas lahan persawahan yang produktif seluas 600 hektar terluas Dikabupaten Parigi Moutong.
SIDIK
COMMENTS