Radar Istana - Batu Bara. Proyek Peningkatan Ruas Jalan jenis Hotmik bersumber APBD Sumut tahun anggaran 2021 sebesar Rp. 11.315.442.700,-...
Radar Istana - Batu Bara.
Proyek Peningkatan Ruas Jalan jenis Hotmik bersumber APBD Sumut tahun anggaran 2021 sebesar Rp. 11.315.442.700,- sepanjang 1000 meter, lebar 5 meter di Desa Medang dan sepanjang 1400 meter di Desa Nanas Siam serta pemasangan Tembok Penahan Tanah/Turap di kecamatan Medang Deras, kabupaten Batu Bara, berbatas dengan kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera sedang dalam pengerjaan.
Pantauan Radar Istana dan Tim, Kamis (15/10/2021) dilokasi pemasangan tembok penahan Tanah/Turaf, Desa Nenas Siam, tampak pekerja menggunakan material Batu Padas, pasir dan semen merek Dinamic.
" Kalau pasirnya cantik kami gunakan 2.5 arco berbanding 1 sak semen, tapi kalau pasirnya kurang cantik 1 sak semen berbanding pasir 2 arco," sebut Andika salah seorang pekerja menjelaskan.
Lebihlanjut Andika menyebutkan bahwa kedalaman Pondasi turap 40 centi meter, terbuat dari material batu padas, dengan ketinggian 90 centi meter dari pondasi, lebar atas 30 centi meter, memakai cerocok dari bambu dengan jarak satu meter memanjang," sebut andika lagi.
Andika menuturkan, bahwa pekerjaan pemasangan tembok penahan Tanah/Turaf diberikan oleh seseorang bernama Dudung, yang disebut - sebut sebagai Pemborong proyek, dengan upah untuk pekerja tukang Rp.130.000/hari, pekerja kernet/helper Rp. 90.000/hari, papar Andika.
Sementara ditempat terpisah Desa Medang, terpantau pekerjaan pengerasan jalan menggunakan Material Base Course.
Marbun sebagai pekerja Sopir/Driver alat berat Bravo tekanan beban berat 25 ton,
mengatakan saat ini pengerjaan sedang melakukan pemadatan jalan dengan menggunakan material base course Tipe B.
Base course tipe B adalah material yang bercampuran 4 material seperti
1. Batu Pecah.
2. Tanah Merah,
3. Debu Batu dan
4. Pasir.
Campuran dari 4 jenis material tersebut dinamakan Base course tipe B.
Menurut Marbun, setelah dilakukan pengerasan menggunakan base course tipe B selanjutnya diratakan dengan Base course tipe A dengan ketebalan 20 centi meter dan Hotmik setebal 10 centi meter, jelas Marbun.
(Sahriani)
COMMENTS