Rimba Melintang l Radar Istana. Com. Kepolisian Sektor Rimba Melintang resort Rohil melakukan pengamanan di kepenghuluan / Desa Mukti Jaya...
Rimba Melintang l Radar Istana. Com.
Kepolisian Sektor Rimba Melintang resort Rohil melakukan pengamanan di kepenghuluan / Desa Mukti Jaya, kec. Rimba Melintang Kab. Rohil.
Pengamanan yang dilakukan oleh personil Polsek Rimba Melintang dalam rangka penyerahan Bantuan Langsung Tunai yang bersumber dari Dana Desa T. A 2021.
Kapolsek Rimba Melintang Ipda Awi Ruben, SH melalui kasi humas nya menerangkan, pengamanan yang diberikan Polsek Rimba Melintang merupakan wujud pelayanan kepada masyarakat dalam penyerahan BLT DD di kepenghuluan Mukti Jaya.
Lokasi penyerahan BLT DD bertempat di aula kantor kepenghuluan Mukti Jaya kecamatan Rimba Melintang dan masyarakat yang menerima bantuan tersebut sebanyak 68 orang, per orangnya memperoleh Rp 300.000.( tiga ratus ribu rupiah) untuk bulan September 2021.
Dalam kegiatan penyerahan tersebut personil juga menyampaikan Himbauan Kamtibmas.
Memberikan himbauan kepada masyarakat penerima BLT-DD agar tertib, pakai Masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak serta menghindari kerumunan dan mengutamakan keselamatan jangan berdesak desakan serta menunggu panggilan dari panitia. ( taufik)
COMMENTS