Jebus, Bangka Barat - Radar Istana. Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Serda Ngadino bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Parittiga, melaks...
Jebus, Bangka Barat - Radar Istana.
Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Serda Ngadino bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Kecamatan Parittiga, melaksanakan kegiatan patroli dalam rangka PPKM level III di pasar Tradisional Parittiga, mengingatkan dan menghimbau pedagang maupun pengunjung Pasar wajib mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19, dengan cara memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, dan menghindari kerumunan. Jum'at, (13/08/21)
Saat dihubungi awak media melalui Watshaapnya, Danramil 431-01/Jebus, Kapten Czi Maharuddin menyampaikan."
"Kegiatan ini di lakukan untuk selalu menghimbau Masyarakat agar mematuhi Protokol Kesehatan, agar kita bisa menekan penyebaran virus Covid-19." Ungkapnya
"Kami berharap kedepannya tidak ada lagi Masyarakat yang terpapar Virus Covid-19, di Kabupaten Bangka Barat khususnya di Kecamatan Parittiga." Pungkasnya
Babinsa Koramil 431-01/Jebus, Serda Ngadino menambahkan."
"Salah satu tugas Babinsa adalah memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dengan berbagai kegiatan teritorial di Desa binaanya diantaranya melaksanakan kegiatan patroli di Wilayah Binaan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di masa pandemi ini." Terangnya
Tarmizi Yazid - Perwakilan Babel
Sumber : Pendim 0431/Bangka Barat
COMMENTS