Mentok, Bangka Barat - radar istana. Koramil 431-02/Muntok menggelar Vaksinasi Massal Covid-19 dalam rangka serbuan Vaksinasi TNI di Wilaya...
Mentok, Bangka Barat - radar istana.
Koramil 431-02/Muntok menggelar
Vaksinasi Massal Covid-19 dalam rangka serbuan Vaksinasi TNI di Wilayah Bangka Barat di ikuti oleh Masyarakat umum, bertempat Jalan Raya Peltim simpang Golf Kec Muntok Kab Bangka-Barat
Dalam pelaksanaan Vaksinasi Massal Covid-19 yang dilaksanakan di Koramil 431-02/Muntok, ditinjau lansung oleh Komandan kodim 0431/Babar Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa,S.Sos dan di terima oleh Danramil 431-02/Muntok Mayor Inf Suparlan di depan Mako Koramil 431-02/Muntok
Jum'at (16/7/2021)
Adapun Rangkaian kegiatan Pendataan/verifikasi data sasaran vaksinasi oleh tim medis, Pemeriksaan Kesehatan fisik,sekrening, cek suhu tubuh dan tekanan darah, pelaksanaan Vaksinasi oleh vaksinator, sasaran istirahat selama 30 menit diruang observasi, pemberian kartu bukti telah melaksanakan vaksinasi, peninjauan dari Komandan Kodim 0431/Babar
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut
diantaranya, Kasdim 0431/Babar Mayor Arm K.Guru Singa, Para Pasidim 0431/Babar, Dan Unit Inteldim 0431/Babar Letda Inf Zulkifli, Ketua Persit KCK Cabang LV Kodim 0431/Babar, Camat Muntok Sukandi, Spd, Dinkes Bangka Barat Asrul Sani, RSUD Sejiron Setason Dr. Midin dan 20 orang tim kesehatan, Puskemas Muntok Merli dan 5 orang Tim Kesehatan, Anggota Koramil 431-02/Muntok
Saat dijumpai awak Media di tengah kegiatannya Danramil 431-02/Muntok Mayor Inf Suparlan mengatakan, Kegiatan
Vaksinasi kita mulai pada pukul 08.30 Wib dan kegiatan Vaksinasi selesai pada pukul 11.30 Wib, dari keseluruhan kegiatan Vaksinasi Massal Koramil 431-02/Mentok dalam Rangka Serbuan Vaksinasi TNI ini Koramil 431-02/Mentok berhasil Suntik Vaksin Masyarakat
Bangka Barat sebanyak 404 orang," ujarnya.
Dalam pelaksanaan Vaksinasi Massal yang di selenggarakan oleh Koramil 431-02/Muntok untuk Masyarakat Bangka Barat kedepan dapat bermanfaat bagi kesehatan Masyarakat dan mudah-mudahan dengan dilaksanakan Vaksinasi ini kita dapat memutuskan mata rantai Covid-19 di Wilayah Bangka Barat,"tegasnya
Saat dikofirmasi awak media melalui Watshaapnya Komandan Kodim 0431/Babar Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa,S.Sos selesai pelaksaan Vaksinasi massal Covid-19 menjelaskan,"
"Kegiatan ini sangat bagus, membantu masyarakat agar bisa memutuskan rantai penyebaran Covid-19. Selain itu juga Dandim bertahap akan terus kita lakukan vaksinasi massal, besok juga akan ada dilakukan vaksinasi massal di Koramil 431-01/Jebus dan Koramil 431-03/Kelapa," tutup Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa, S.sos
Tarmizi Yazid - Babel
Sumber : Pendim 0431/Babar
COMMENTS