Rimba Melintang l Radar Istana. Com. Sebagai upaya dan langkah dalam mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan selama musim kemarau ini, B...
Rimba Melintang l Radar Istana. Com.
Sebagai upaya dan langkah dalam mengantisipasi kebakaran lahan dan hutan selama musim kemarau ini, Bhabinkamtibmas Polsek Rimba Melintang ,Polres Rohil melakukan giat patroli di daerah rawan kebakaran.
Selain patroli, Polsek Rimba Melintang juga melaksanakan penyebaran maklumat Kapolda Riau tentang Larangan Membakar hutan dan lahan. Jumat (2/07) .
Personil Polsek Rimba Melintang yang melaksanakan giat ini adalah,AIPTU R.E NASUTION, BRIPKA N.M.PANJAITAN, BRIPKA F.A.RAMBE.
"Selain melakukan patroli karhutla ini, kita juga menghimbau masyarakat agar tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan selama musim kemarau ini, dan mengajak warga agar segera memberikan informasi bila terjadi kebakaran, supaya dapat segera dilakukan pendinginan dan tidak menyebar kemana-mana., " Ungkap Kapolsek Rimba Melintang Ipda Awi Ruben, SH melalui Kasi Humas nya.
Hingga saat ini, situasi terakhir dalam keadaan kondusif. ( taufik).
COMMENTS