Panipahan l Radar Istana. Com. Para janda lansia terima sedekah berupa sembako dari Polsek Panipahan,Polres Rohil. Jumat (18/06). Giat pe...
Panipahan l Radar Istana. Com.
Para janda lansia terima sedekah berupa sembako dari Polsek Panipahan,Polres Rohil. Jumat (18/06).
Giat pemberian sedekah jumat ini merupakan rutinitas yang diagendakan Polsek Panipahan, dengan tujuan membantu warga yang membutuhkan, guna meringankan beban hidup dimasa pandemi ini.
Personil Polsek Panipahan yang melaksanakan giat ini adalah Ps Kanit Binmas BRIPKA F. NASUTION, Bhabinkamtibmas Panipahan BRIPKA P. SIREGAR, BRIGADIR JF. NAIBAHO
dan Keluarga Penerima Bantuan.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto, SIK, SH melalui Kapolsek Panipahan Iptu Boy Setiawan, SIK, SH menjelaskan semoga bantuan yang diberikan ni dapat meringankan dan mengurangi beban hidup mereka yang menerima bantuan, dan giat ini merupakan wujud keperdulian Polri terhadap kaum duafa ditengah - tengah masa pandemi ini.
Jenis bantuan yang diberikan kepada para lansi adalah 1 (Satu) Goni Beras 10 kg merk Murai,2 ( dua ) kg gula pasir, 2 (dua) kotak teh merk Sari Wangi, 2 (dua) Liter minyak Goreng Bimoli
, 1 (satu) Mie Instan dan 1 (satu) Papan Telur Ayam. ( taufik).
COMMENTS