Rimba Melintang l Radar Istana. Com. Hari ketiga Idul Fitri 1442 H di isi Polsek Rimba Melintang Polres Rohil dengan melakukan panen sema...
Rimba Melintang l Radar Istana. Com.
Hari ketiga Idul Fitri 1442 H di isi Polsek Rimba Melintang Polres Rohil dengan melakukan panen semangka loren di lahan ketahanan pangan. (Sabtu (15/05).
Giat ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kep. Lenggadai Hilir Aiptu Udin Rangkuti, bersama warga.
Giat ini merupakan Program Ketahanan Pangan bidang pertanian di Kep.Lenggadai Hilir Kec.Rimba Melintang Kab Rohil sebagai salah satu upaya kepolisian (Khususnya Polsek Rimba Melintang) untuk menjaga serta membantu stabilitas perekonomian warga dalam situasi Pandemi Covid-19 di Wilkum Polsek Rimba Melintang.
Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto, SIK, SH melalui Kapolsek Rimba Melintang Iptu M. Sodikin, SH menjelaskan, giat panen semangka ini merupakan tidak lanjut dari program Kapolri Kampung Tangguh Nusantara, dengan program ketahanan pangan di Polsek Rimba Melintang Polres Rohil.
Yang mana hasil panen semangka ini nantinya akan di bagikan kepada warga , guna membantu perekonomian warga yang terdampak Covid 19.
Kita berharap dengan hasil panen ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk menanami lahan tidur, agar hasilnya nanti dapat membantu meringankan perekonomian masyarakat. ( Taufik).
COMMENTS