Medan. Radar Istana Dewan Harian Cabang Badan Penerus Pemberdayaan Kejuangan'45 Kota Medan Melaksanakan Sarasehan Dalam Meriahkan Har...
Medan. Radar Istana
Dewan Harian Cabang Badan Penerus Pemberdayaan Kejuangan'45 Kota Medan Melaksanakan Sarasehan Dalam Meriahkan Hari Pahlawan.Selasa (1/12/2020) Di Kantor DHC'45 Kota Medan.Sarasehan ini di ikuti oleh peserta dari murid bela diri Wadokai Dojo 45 yang masih pelajar sekolah.
Sarasehan di isi dengan beberapa pembicara diantaranya Karjono dari BNN Sumut yang membawakan materi Bahaya Narkoba Dan Dampak nya Bagi Generasi Bangsa.
Kemudian SP.Parinduri dari Polsekta Medan Kota dengan materi Kamtibmas dan peran masyarakat dan generasi muda serta Sidabutar dari Koramil 04/MK yang menyampaikan materi tentang Bela Negara dan peran pemuda dalam pertahanan dan cinta tanah air.acara ini di buka langsung oleh ketua DHC'45 Kota Medan Usman Permadi.
dalam sambutanya Ketua DHC'45 Kota Medan mengatakan bahwa acara sarasehan ini di laksanakan setiap tahunya.sarasehan kali ini untuk meriahkan Hari Pahlawan agar generasi muda bangsa ini mengerti arti perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga nya dalam merebut kemerdekaan indonesia.hadir dalam acara ini ketua panitia pelaksana Ir.H.Sudihardjo,Sekretaris DHC'45 Kota Medan Supriadi,Aulia Wakil Ketua DHC'45 Kota Medan Ir.Haryono, Zulham Daeng,Bendahara Muhiddin,Serta Guru Besar Pelatih Dojo 45 Abdul Hamid Harahap.Acara di mulai dengan menyanyikan lagu indonesia raya dan mengheningkan cipta serta di tutup dengan pemberian sertifikat kepada para peserta sarasehan
(Zuldaeng)
COMMENTS