Riau - Radar Istana Sejumlah Petani padi sawah di Kuantan Singingi, Riau berhasil panen dengan baik pada musim tanam 2020. Produksi beras...
Riau - Radar Istana
Sejumlah Petani padi sawah di Kuantan Singingi, Riau berhasil panen dengan baik pada musim tanam 2020. Produksi beras unggul dapat memenuhi kebutuhan masyarakat setempat.
"Alhamdulillah, produksi padi tidak ada kendala, hasil maksimal," kata Kepala Dinas Pertanian Kuansing Emerson melalui Yunafrizal di Teluk Kuantan, Rabu.
Musim panen padi tahap pertama sudah selesai, tinggal menunggu musim panen berikutnya sekira awal Desember 2020, itupun hanya sebahagian kecil saja, karena panen besar disejumlah tempat dalam areal yang luas telah selesai.
Untungnya, musim panen lepas dari musim penghujan, hingga dampak curah hujan tinggi yang berakibat banjir biasanya meluas ke areal persawahan 2020, justru setakat ini aman.
"Semua pihak bangga, instansi terkait selalu membina dan memberikan bimbingan kepada petani," ujarnya.
Selain itu, Distan selalu memberikan bantuan benih, pupuk dan obat - obatan mencegah serangga yang merusak tanaman padi sawah.
Karena petani, mendapatkan penyuluhan, binaan dari instansi terkait, hasil panen menjadi maksimal. Petani hingga saat ini belum ada yang melaporkan ada keluhan, jika ada maka langsung mendapat respon.
"Saya berharap masyarakat mendukung program pemerintah, " ajaknya.
Terget panen kedepan adalah, bagaimana produksi beras dapat memenuhi kebutuhan lokal, tidak bergantung kepada daerah lain.(asri).
COMMENTS