Bupati Dodi Reza Banjiri Warga Sanga Desa Dengan Bantuan
HomeTerkiniMUBA

Bupati Dodi Reza Banjiri Warga Sanga Desa Dengan Bantuan

MUBA,RADAR ISTANA,  - Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin menggelar Kunjungan Kerja ke Kecamatan Sanga Desa, dalam rangka Sila...

Jadi Percontohan Pengelolaan ZIS, Pansus VI DPRD Bangka Belajar ke Muba
Putra Daerah Nahkodai KTNA Muba
Pemkab Muba Bakal Terapkan Tanda Tangan Digital






MUBA,RADAR ISTANA,

 - Bupati Musi Banyuasin Dr H Dodi Reza Alex Noerdin menggelar Kunjungan Kerja ke Kecamatan Sanga Desa, dalam rangka Silaturahmi dengan tokoh masyarakat, di Halaman SD Negeri 1 Desa Terusan, Kamis (26/11/2020).

Selain bersilaturahmi dan menyerap aspirasi masyarakat, kedatangan Bupati Muba ini juga bermaksud untuk menyampaikan bantuan kepada para petani, serta pelaku usaha di Kecamatan Sanga Desa.

Bantuan tersebut antara lain, dari Dinas Perikanan untuk empat kelompok pengelola hasil perikanan di Desa Terusan, kepada kelompok usaha 3D, Keramat Jati, Muara Rawas Jaya, dan Kelompok Doa Bersama. Kemudian bantuan dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Muba berupa 5 (lima) unit bentor kepada pedagang informal, dan 2 (dua) unit motor rekayasa.

Berikutnya bantuan dari Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Peternakan, berupa traktor roda 2 untuk Kelompok Tani Pigi Swalima Desa Ngunang, Kelompok Tani Melati Desa Jud 1. Traktor pompa air 3 Inch untuk Kelompok Tani Amban Jaya Desa Ngulak, Cahaya Ilahi Desa Ngulak II, dan Kelompok Tani Cempedak Air Desa Air Balui, juga penyerahan kartu tani kepada Saharudin warga Desa Air Balui.

Serta penyerahan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Muba, yakni bantuan pembangunan Pondok Pesantren Darus Ulum Desa Ngulak II sebesar 10 juta, bantuan MCK Masjid Almuhajiri Desa Terusan sebesar 8 juta. Bantuan untuk modal usaha peternak untuk dua orang peternak ay dan satu orang peternak itik Desa Terusan masing-masing 7 juta.

Bupati Dodi berharap dengan bantuan-bantuan itu, dapat membantu masyarakat desa dalam membangun daerahnya, yang turut berpengaruh dalam peningkatan perekonomian di pedesaan, sesuai visi Kabupaten Muba, menuju Muba Maju Berjaya 2022.

"Banyak yang telah kita lakukan namun masih banyak lagi yang sedang dan akan kita laksanakan. Untuk itu kami mohon dukungan dan partisipasi masyarakat Kecamatan Sanga Desa khususnya dan Kabupaten Muba pada umumnya, semoga apa yang telah kita lakukan saat ini dapat lebih baik lagi dimasa-masa mendatang," ujar Dodi.

Camat Sanga Desa Hendrik SH MSi mengucapkan terimakasih atas berbagai bantuan yang diberikan melalui beberapa perangkat daerah tersebut, dan bantuan pembangunan lapangan futsal dari Dinas Pemuda dan Olahraga.

"Mewakil masyarakat Sanga Desa kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya, semoga ini menjadi amal ibadah kita, dan dapat meringankan beban masyarakat," ucapnya.

Senada Tokoh Masyarakat Sanga Desa H Kunci Bustam juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Muba yang telah memberikan bantuan.

"Banyak sekali bantuan yang disalurkan Bapak Bupati ke Sanga desa, berarti Bupati memberikan perhatian yang sangat besar kepada masyarakat Sanga desa," tutup Kunci Bustam.

Turut hadir dalam acara ini diantaranya, Wakil Ketua DPRD Muba Jon Kenedi SIp MSi, Kasi Intel Kejari Muba Abu Nawas SH, Kapolsek Sanga Desa Iptu Suventri SH, Danramil 401-02 Babat Toman Kapten Iwan Setiawan, dan Para Kepala Parangkat Daerah Muba. (Puput)

BADAN KEUANGAN DAERAH

BADAN KEUANGAN DAERAH

DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA KAYONG UTARA

DINAS KESEHATAN DAN KELUARGA BERENCANA KAYONG UTARA
Nama

Aceh,260,Aceh barat,5,Aceh besar,5,Aceh singkil,133,Aceh tengah,1,Aceh timur,28,Aceh utara,1,bali,1,Banda Aceh,49,Bandar Lampung,20,Bandung,9,Bandung Barat,2,bangka,3,Bangka Belitung,430,Bangka Selatan,10,Bantaeng,1,Banten,5,banyuasin,5,banyuwangi,1,Barito selatan,2,Barito timur,391,Barito Utara,50,Batam,69,Batang,2,Batu Bara,2,Bekasi,21,bener meriah,242,Bengkalis,5,bengkulu,1,Bogor,6,bukit tinggi,11,china,1,ciamis,1,cikarang,1,cileungsi,1,cimahi,1,Demak,11,denpasar,1,depok,1,dumai,3,garut,1,indonesia,4,Jakarta,167,jambi,14,Jawa barat,2,Jawa tengah,2,Jawa timur,2,jayapura,1,jogjakarta,1,Kab Bekasi,2,Kab. Bekasi,1,Kab. Way Kanan,8,Kab.Sintang,31,Kalbar,39,Kalideres,1,Kalimantan timur,1,Kalteng,58,kaltim,1,kampar,1,Kapuas hulu,426,Kayong utara,82,kayonh,1,klaten,1,Kuantan Singingi,2,Kudus,1,labuhan batu,14,labuhan hantu,3,Lampung,12,Lampung Tanggamus,1,Lampung Tengah,7,Lampung timur,1,Lampung Utara,82,Lamsel,1,Lebak,1,lombok,1,lumajang,1,Madiun,1,magelang,1,majalengka,1,makasar,4,Makassar,8,maluku,1,Manado,1,manokwari,1,Medan,53,Melawi,21,menggala,1,MESUJI,100,Mojokerto,2,Muara Enim,3,MUBA,205,MURATARA,217,Nagan raya,5,Nias,1,Padang,2,Pakpak Bharat,3,palangkaraya,7,palembang,24,pamulang,1,Pandeglang,305,pangkal pinang,33,Papua,14,pasawaran,95,pasuruan,1,pekalongan,1,Pekanbaru,3,pemalang,1,phakphak barat,1,plakat tinggi,1,ponorogo,9,Pontianak,8,pringsewu,1,probolinggo,1,purwakarta,1,Rawajitu,1,Riau,2132,Sabang,1,sabulussalam,1,SAMARINDA,2,Sanggau,4,Sekayu,60,Selayar,1,Semarang,2,Serang,13,simalungun,91,solo,1,subang,1,subulussalam,133,Sulawesi barat,226,Sulawesi Selatan,1,sumsel,2,surabaya,3,surakarta,1,Taliabu,22,tanah jawa,2,tanggerang,3,tasikmalaya,1,Tekini,9,Terini,2,Terkini,7221,Terkinu,14,tulang bawang,510,TULANG BAWANG BARAT,18,Tulungagung,21,Yogyakarta,1,
ltr
item
Radar Istana: Bupati Dodi Reza Banjiri Warga Sanga Desa Dengan Bantuan
Bupati Dodi Reza Banjiri Warga Sanga Desa Dengan Bantuan
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhDjOR5eoR54E65tTA3sYhlyJIjmcfiqB7l3wfmEcQCcWTsttgCfkMSjwJE3oKTErHdjM3L11pAsMUZu-lUHOQ9YOUTe1kgmznKdO0N2-i-JtyOObd4AqhzL4b9X4pjysXp2PYVAAhl1GX4/s320/IMG-20201126-WA0207.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhDjOR5eoR54E65tTA3sYhlyJIjmcfiqB7l3wfmEcQCcWTsttgCfkMSjwJE3oKTErHdjM3L11pAsMUZu-lUHOQ9YOUTe1kgmznKdO0N2-i-JtyOObd4AqhzL4b9X4pjysXp2PYVAAhl1GX4/s72-c/IMG-20201126-WA0207.jpg
Radar Istana
https://www.radaristana.com/2020/11/bupati-dodi-reza-jadikan-sanga-desa_26.html
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/
https://www.radaristana.com/2020/11/bupati-dodi-reza-jadikan-sanga-desa_26.html
true
8630875968892988369
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy