Riau, Radar Istana Pengurus dan anggota Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kuantan Singingi, Provinsi Riau dialog menuju...
Riau, Radar Istana
Pengurus dan anggota Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) Kuantan Singingi, Provinsi Riau dialog menuju pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bersama calon wakil bupati Kuansing Komperensi di aula Waterpark Teluk Kuantan.
" Terimankasih atas kerja sama SPSI dalam mendukung, membantu pasangan Halim - Kompetensi, Kami apresiasi tinggi," kata Calon Wakil Bupati (Cawabup) Kuansing Komperensi di Teluk Kuantan, Minggu.
Ia mengatakan, selain terharu, bangga dan penuh optimis dengan kekompakan, persatuan semua anggota dan pengurus organisasi SPSI Kuansing, maka semakin besar dampaknya bagi kemenangan Halim - Komperensi (HK) pada perhelatan akbar Desember 2020.
Dialog ini, lanjut Komperensi, justru bernilai positip dan hasilnya bisa disampaikan kepada semua pihak bahwa HK terbuka, siap jemput aspirasi dan benar - benar ingin memajukan Kuansing, mensejahterakan masyarakat dan akan membina, membantu pengembangan organisasi yang ada khususnya buruh.
" Dialog bisa saling bertukar pikiran, dengan satu visi HK hadir untuk meningkatkan martabat dan kesejahteraan kaum buruh," janji Komperensi.
Ketua organisasi SPSI Kuansing Syafrudin mengatakan, organisasi sangat mengapresiasi dialog ini, tentunya kedepan ada perubahan pola hubungan kerja yang dibangun lebih baik oleh pemerintahan HK jika terpilih memimpin daerah Kita Jalur ini.
" Kami siap berjuang, HK harus menjadi pemenang pada Pilkada serentak Desember 2020," ujarnya.
Semua anggota dan pengurus serta keluarga besar SPSI akan membantu seoptimal mungkin dalam pemenangan nantinya, karena semua tahu bahwa perjuangan perlu mengeluarkan energi maksimal dalam menuju sebuah kesuksesan besar. (Asri)
COMMENTS