Tulang bawang, Radaristana Kepala Sekolah SDN 01 Sidoharjo Kecamatan Penawartama, Kabupaten Tulang Bawang, Martini Spd merencanakan meng...
Tulang bawang, Radaristana
Kepala Sekolah SDN 01 Sidoharjo Kecamatan Penawartama, Kabupaten Tulang Bawang, Martini Spd merencanakan menganggarkan bantuan seragam batik untuk seluruh murid baru sekolahnya dengan tujuan untuk meringankan beban wali murid guna keperluan perlengkapan sekolah anak didik setempat.
Namun yang paling berkesan, anggaran untuk pengadaan seragam batik tersebut bukan dari dana bantuan Dinas Terkait ataupun Pemerintahan Daerah Kabupaten Tulang Bawang setempat, melainkan menyisihkan dari uang pribadinya sendiri, Saat dikonfirmasi oleh awak media dirumah kediamannya. Selasa (21/07/20),
Martini selaku kepala sekolah SDN 01 sido harjo menjelaskan bahwa hal tersebut dirinya lakukan guna membantu meringankan beban wali murid dan bertujuan ingin membantu sebagai wujud peduli dirinya terhadap anak-anak didiknya ditengah masa pademik covid-19 yang saat ini masih juga menghambat aktifitas sekolah serta kegiatan lainnya untuk masyarakat luas.
"Ya saya memang sengaja menganggarkan bantuan seragam batik tersebut dari uang pribadi saya untuk membantu anak murid baru khususnya kelas 1 sebagai wujud kepedulian dan aspresiasi saya karena ditahun ini Alhamdulillah murid baru bertambah sebanyak 28 siswa dari yang sebelumnya hanya 18 siswa, serta bertujuan untuk meringankan beban wali murid ditengah masa covid-19 yang saat ini menjadi kecemasan ditengah-tengah masyarakat dan menghambat kegiatan sekolah dan aktivitas masyarakat lainnya", Ungkap nya.
Martini pun berharap kedepannya sekolah SDN 01 Sidoharjo dapat lebih meningkat lagi dari segi kualitas dan kuantitas nya selama masa kepemimpinan dirinya yang ingin sekali menjadikan Sekolahnya menjadi sekolah yang lebih baik lagi dari sebelumnya.
Selain itu Martini pun berharap kedepannya muridnya bisa lebih bertambah lagi serta bisa mendapatkan bantuan Ruang Kelas Baru (RKB) dari Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang atau Dinas Terkait guna meningkatkan kapasitas dan kualitas sekolah SDN 01 Sidoharjo.
"Saya ingin sekali menjadikan Sekolah SDN 01 Sidoharjo ini bisa menjadi lebih baik lagi dan berkualitas, dan semoga saja tahun berikutnya muridnya bisa bertambah banyak agar bisa mendapatkan bantuan Ruang Kelas Baru (RKB) guna meningkatkan kapasitas dan kualitas sekolah kami", tutupnya. (Herry)
COMMENTS